Wednesday 1 May 2013

Apa itu Kanker ?


Kanker adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh pertumbuhan sel-sel jaringan tubuh yang tidak normal. Sel-sel kanker akan berkembang dengan cepat, tidak terkendali, dan akan terus membelah diri, selanjutnya menyusup ke jaringan sekitarnya (invasive) dan terus menyebar melalui jaringan ikat, darah, dan menyerang organ-organ penting serta syaraf tulang belakang.

Dalam keadaan normal, sel hanya akan membelah diri jika ada penggantian sel-sel yang telah mati dan rusak. Sebaliknya sel kanker akan membelah terus meskipun tubuh tidak memerlukannya, sehingga akan terjadi penumpukan sel baru yang disebut tumor ganas. Penumpukan sel tersebut mendesak dan merusak jaringan normal, sehingga mengganggu organ yang ditempatinya. Kanker dapat terjadi diberbagai jaringan dalam berbagai organ di setiap tubuh, mulai dari kaki sampai kepala.

Kanker tidak hanya satu penyakit tapi berbagai penyakit. Ada lebih dari 100 jenis kanker. Sebagian besar kanker diberi nama sesuai organ atau jenis sel di mana mereka bermula - misalnya, kanker yang bermula di usus besar disebut kanker kolon, kanker yang bermula di sel basal kulit disebut karsinoma sel basal.

Jenis-jenis Kanker juga dapat dikelompokkan sebagai berikut:


Karsinoma
Yaitu jenis kanker yang berasal dari sel yang melapisi permukaan tubuh atau permukaan saluran tubuh, misalnya jaringan seperti sel kulit, testis, ovarium, kelenjar mucus, sel melanin, payudara, leher rahim, kolon, rectum, lambung, pancreas, dan esofagus.


Limfoma dan myeloma
Yaitu jenis kanker yang berasal dari jaringan yang membentuk darah, misalnya jaringan limfe, lacteal, limfa, berbagai kelenjar limfe, timus, dan sumsum tulang. Limfoma spesifik antara lain adalah penyakit Hodgkin (kanker kelenjar limfe dan limfa).


Leukemia
Kanker jenis ini tidak membentuk massa tumor, tetapi memenuhi pembuluh darah dan mengganggu fungsi sel darah normal.


Sarkoma
Yaitu jenis kanker dimana jaringan penunjang yang berada dipermukaan tubuh seperti jaringan ikat, termasuk sel - sel yang ditemukan diotot dan tulang.


Glioma
Yaitu kanker susunan syaraf, misalnya sel-sel glia (jaringan penunjang) di susunan saraf pusat.



Kanker Serviks ??


Di negara-negara berkembang seperti Indonesia, penyakit kanker serviks merupakan penyebab utama kematian akibat kanker. Di dunia, setiap dua menit seorang wanita meninggal dunia akibat kanker serviks. Jadi, jangan lagi memandang ancaman penyakit ini dengan sebelah mata. Berikut 13 hal yang wajib Anda ketahui tentang kanker serviks.

1. Apa itu kanker serviks?

Kanker serviks atau kanker leher rahim adalah jenis penyakit kanker yang terjadi pada daerah leher rahim. Yaitu, bagian rahim yang terletak di bawah, yang membuka ke arah liang vagina. Berawal dari leher rahim, apabila telah memasuki tahap lanjut, kanker ini bisa menyebar ke organ-organ lain di seluruh tubuh.


2. Seberapa berbahaya penyakit kanker serviks ini?

Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan, saat ini penyakit kanker serviks menempati peringkat teratas di antara berbagai jenis kanker yang menyebabkan kematian pada perempuan di dunia. Di Indonesia, setiap tahun terdeteksi lebih dari 15.000 kasus kanker serviks, dan kira-kira sebanyak 8000 kasus di antaranya berakhir dengan kematian. Menurut WHO, Indonesia merupakan negara dengan jumlah penderita kanker serviks yang tertinggi di dunia. Mengapa bisa begitu berbahaya? Pasalnya, kanker serviks muncul seperti musuh dalam selimut. Sulit sekali dideteksi hingga penyakit telah mencapai stadium lanjut.


3. Apa penyebab kanker serviks?

Kanker serviks disebabkan oleh virus HPV (Human Papilloma Virus). Virus ini memiliki lebih dari 100 tipe, di mana sebagian besar di antaranya tidak berbahaya dan akan lenyap dengan sendirinya. Jenis virus HPV yang menyebabkan kanker serviks dan paling fatal akibatnya adalah virus HPV tipe 16 dan 18. Namun, selain disebabkan oleh virus HPV, sel-sel abnormal pada leher rahim juga bisa tumbuh akibat paparan radiasi atau pencemaran bahan kimia yang terjadi dalam jangka waktu cukup lama.


4. Bagaimana penularan kanker serviks?

Penularan virus HPV bisa terjadi melalui hubungan seksual, terutama yang dilakukan dengan berganti-ganti pasangan. Penularan virus ini dapat terjadi baik dengan cara transmisi melalui organ genital ke organ genital, oral ke genital, maupun secara manual ke genital. Karenanya, penggunaan kondom saat melakukan hubungan intim tidak terlalu berpengaruh mencegah penularan virus HPV. Sebab, tak hanya menular melalui cairan, virus ini bisa berpindah melalui sentuhan kulit.


5. Apa saja gejala kanker serviks?

Pada tahap awal, penyakit ini tidak menimbulkan gejala yang mudah diamati. Itu sebabnya, Anda yang sudah aktif secara seksual amat dianjurkan untuk melakukan tes pap smear setiap dua tahun sekali. Gejala fisik serangan penyakit ini pada umumnya hanya dirasakan oleh penderita kanker stadium lanjut. Yaitu, munculnya rasa sakit dan perdarahan saat berhubungan intim (contact bleeding), keputihan yang berlebihan dan tidak normal, perdarahan di luar siklus menstruasi, serta penurunan berat badan drastis. Apabila kanker sudah menyebar ke panggul, maka pasien akan menderita keluhan nyeri punggung, hambatan dalam berkemih, serta pembesaran ginjal.


6. Berapa lama masa pertumbuhan kanker serviks?

Masa preinvasif (pertumbuhan sel-sel abnormal sebelum menjadi keganasan) penyakit ini terbilang cukup lama, sehingga penderita yang berhasil mendeteksinya sejak dini dapat melakukan berbagai langkah untuk mengatasinya. Infeksi menetap akan menyebabkan pertumbuhan sel abnormal yang akhirnya dapat mengarah pada perkembangan kanker. Perkembangan ini memakan waktu antara 5-20 tahun, mulai dari tahap infeksi, lesi pra-kanker hingga positif menjadi kanker serviks.


7. Benarkah perokok berisiko terjangkit kanker serviks?

Ada banyak penelitian yang menyatakan hubungan antara kebiasaan merokok dengan meningkatnya risiko seseorang terjangkit penyakit kanker serviks. Salah satunya adalah penelitian yang dilakukan di Karolinska Institute di Swedia dan dipublikasikan di British Journal of Cancer pada tahun 2001. Menurut Joakam Dillner, M.D., peneliti yang memimpin riset tersebut, zat nikotin serta “racun” lain yang masuk ke dalam darah melalui asap rokok mampu meningkatkan kemungkinan terjadinya kondisi cervical neoplasia atau tumbuhnya sel-sel abnormal pada rahim. “Cervical neoplasia adalah kondisi awal berkembangnya kanker serviks di dalam tubuh seseorang,” ujarnya.


8. Selain itu, siapa lagi yang berisiko terinfeksi kanker serviks?

Perempuan yang rawan mengidap kanker serviks adalah mereka yang berusia antara 35-50 tahun, terutama Anda yang telah aktif secara seksual sebelum usia 16 tahun. Hubungan seksual pada usia terlalu dini bisa meningkatkan risiko terserang kanker leher rahim sebesar 2 kali dibandingkan perempuan yang melakukan hubungan seksual setelah usia 20 tahun. Kanker leher rahim juga berkaitan dengan jumlah partner seksual. Semakin banyak partner seksual yang Anda miliki, maka kian meningkat pula risiko terjadinya kanker leher rahim. Sama seperti jumlah partner seksual, jumlah kehamilan yang pernah dialami juga meningkatkan risiko terjadinya kanker leher rahim.

Anda yang terinfeksi virus HIV dan yang dinyatakan memiliki hasil uji pap smear abnormal, serta para penderita gizi buruk, juga berisiko terinfeksi virus HPV. Pada Anda yang melakukan diet ketat, rendahnya konsumsi vitamin A, C, dan E setiap hari bisa menyebabkan berkurangnya tingkat kekebalan pada tubuh, sehingga Anda mudah terinfeksi.


9. Bagaimana cara mendeteksi kanker serviks?

Pap smear adalah metode pemeriksaan standar untuk mendeteksi kanker leher rahim. Namun, pap smear bukanlah satu-satunya cara yang bisa dilakukan untuk mendeteksi penyakit ini. Ada pula jenis pemeriksaan dengan menggunakan asam asetat (cuka) yang relatif lebih mudah dan lebih murah dilakukan. Jika menginginkan hasil yang lebih akurat, kini ada teknik pemeriksaan terbaru untuk deteksi dini kanker leher rahim, yang dinamakan teknologi Hybrid Capture II System (HCII).


10. Bisakah kanker serviks dicegah?

Meski menempati peringkat tertinggi di antara berbagai jenis penyakit kanker yang menyebabkan kematian, kanker serviks merupakan satu-satunya jenis kanker yang telah diketahui penyebabnya. Karena itu, upaya pencegahannya pun sangat mungkin dilakukan. Yaitu dengan cara tidak berhubungan intim dengan pasangan yang berganti-ganti, rajin melakukan pap smear setiap dua tahun sekali bagi yang sudah aktif secara seksual, memelihara kesehatan tubuh, dan melakukan vaksinasi HPV bagi yang belum pernah melakukan kontak secara seksual.


11. Haruskah mengambil vaksinasi HPV untuk kanker serviks?

Pada pertengahan tahun 2006 telah beredar vaksin pencegah infeksi HPV tipe 16 dan 18 yang menjadi penyebab kanker serviks. Vaksin ini bekerja dengan cara meningkatkan kekebalan tubuh dan menangkap virus sebelum memasuki sel-sel serviks. Selain membentengi dari penyakit kanker serviks, vaksin ini juga bekerja ganda melindungi perempuan dari ancaman HPV tipe 6 dan 11 yang menyebabkan kutil kelamin.

Yang perlu ditekankan adalah, vaksinasi ini baru efektif apabila diberikan pada perempuan berusia 9 sampai 26 tahun yang belum aktif secara seksual. Vaksin diberikan sebanyak 3 kali dalam jangka waktu tertentu. Dengan vaksinasi, risiko terkena kanker serviks bisa menurun hingga 75%. Ada kabar gembira, mulai tahun ini harga vaksin yang semula Rp 1.300.000,- sekali suntik menjadi Rp 700.000,- sekali suntik.


12. Apakah vaksinasi kanker serviks ini memiliki efek samping?

Vaksin ini telah diujikan pada ribuan perempuan di seluruh dunia. Hasilnya tidak menunjukkan adanya efek samping yang berbahaya. Efek samping yang paling sering dikeluhkan adalah demam dan kemerahan, nyeri, dan bengkak di tempat suntikan. Efek samping yang sering ditemui lainnya adalah berdarah dan gatal di tempat suntikan. Vaksin ini sendiri tidak dianjurkan untuk perempuan hamil. Namun, ibu menyusui boleh menerima vaksin ini.


13. Kalau sudah terinfeksi kanker serviks, bisakah disembuhkan?

Berhubung tidak mengeluhkan gejala apa pun, penderita kanker serviks biasanya datang ke rumah sakit ketika penyakitnya sudah mencapai stadium 3. Masalahnya, kanker serviks yang sudah mencapai stadium 2 sampai stadium 4 telah mengakibatkan kerusakan pada organ-organ tubuh, seperti kandung kemih, ginjal, dan lainnya. Karenanya, operasi pengangkatan rahim saja tidak cukup membuat penderita sembuh seperti sedia kala. Selain operasi, penderita masih harus mendapatkan terapi tambahan, seperti radiasi dan kemoterapi. Langkah tersebut sekalipun tidak dapat menjamin 100% penderita mengalami kesembuhan.

Bahaya Sinusitis !

Sinusitis bisa berbahaya loh kalau dibiarkan begitu saja (sengaja atau tidak sengaja), tanpa diperiksakan ke dokter. Untuk itu Anda perlu mengetahui ciri penyakit sinusitis ini. Karena dengan mengetahui ciri-cirinya Anda bisa segera mengambil tindakan yang dibutuhkan, misalnya pergi ke dokter, agar terhindar dari bahaya yang disebabkan oleh penyakit ini. Atau Anda juga bisa memilih cara pengobatan tradisional yang lebih aman dan murah.

Di dalam jaringan kepala (wajah) kita terdapat saluran yang menghubungkan rongga hidung dengan ronga mata, jika saluran ini mengalami peradangan berarti kita mengalami gangguan sinusitis. Peradangan ini biasanya disebabkan tersumbatnya saluran rongga (seperti hidung tersumbat) akibat infeksi virus flu.

Bahaya yang disebabkan penyakit sinusitis jika dibiarkan berlarut-larut, cairannya bisa menyebar ke :
- Mata
- Otak
- Paru-paru
- Tulang sekitar rongga

Ciri-ciri atau gejala penyakit sinusitis :
- Pilek terus-menerus (berlangsung lama)
- Kepala sakit saat menunduk, ini disebabkan karena menumpuknya cairan dalam rongga
- Ingus sering mengalir
- Badan terasa letih dan lemah
- Batuk
- Pendengaran terganggu
- Badan meriang
- Sensitivitas penciuman terganggu
- Nafsu makan berkurang

Penyebab penyakit sinusitis :
- Merokok
- Lemahnya daya tahan tubuh (sistem imun lemah)
- Peradangan menahun pada hidung
- Infeksi virus
- Infeksi jamur
- Bakteri

Cara mengobatinya secara medis :
- Minum obat dekongestan (sesuai petunjuk dokter)
- Minum antibiotik (sesuai petunjuk dokter)
- Obat pereda rasa nyeri (sesuai petunjuk dokter)
- Operasi jika penyakit sudah berat

Cara mengobatinya secara tradisional :
- Menggunakan tanaman sambiloto
- Menggunakan tanaman pegagan
- Gurah, berdasarkan pengalaman orang yang pernah menjalaninya, bisa menyembuhkan sinusitis. Melalui metode pengobatan ini, cairan yang ada di saluran rongga-rongga bisa terkuras.

Saturday 30 March 2013

TIPS DIET SEHAT DAN CEPAT

Tips Diet Sehat dan Cepat


diet sehat dan cepat, Diet Sehat, diet cepat, diet dengan melilea, diet,

Tips Diet Sehat dan Cepat


Tips diet sehat dan cepat, mungkin informasi inilah yang sedang Anda cari saat ini. Bagi Anda yang sedang bermasalah dengan berat badan atau kegemukan, kata diet menjadi sangat penting untuk diperhatikan.

Banyak orang beranggapan, diet itu menyiksa dan identik dengan makanan-makanan yang hambar serta tidak menggugah selera. Jika Anda termasuk orang yang berpendapat seperti itu, sebaiknya tinjau kembali program diet yang Anda lakukan. Bisa jadi diet yang sedang Anda jalankan memang tidak cocok bagi Anda.

Tips diet sehat dan cepat #1: Kurangi porsi makan
Bagi sebagian orang, mengurangi porsi makan merupakan hal tersulit dalam program diet. Namun, pengurangan porsi makan memiliki manfaat yang sangat signifikan dalam menurunkan berat badan. Oleh sebab itu, menguatkan tekad untuk mengurangi porsi makan harian adalah langkah yang tepat. Jika terbiasa berpuasa sunnah, hal itu sangat baik untuk membantu program diet.


diet sehat dan cepat, Diet Sehat, diet cepat, diet dengan melilea, diet,

Tips diet sehat dan cepat #2: Makanlah lebih sering dalam porsi kecil

Makan lebih sering dalam porsi kecil, misalnya lima kali sehari dalam porsi kecil, dapat membantu metabolisme tubuh dan membantu menurunkan berat badan. Makan dengan porsi kecil dapat mencegah anda dari rasa lapar, sekaligus mencegah hasrat makan yang berlebihan. Tak heran jika Nabi Muhammad saw menganjurkan umatnya untuk makan jika sudah merasa lapar dan berhenti sebelum kenyang.

Tips diet sehat dan cepat #3: Perbanyak buah dan sayur

Buah dan sayur sudah terkenal dalam membantu penurunan berat badan. Jika ingin tampil langsing dan ideal, salah satu cara yang bisa ditempuh adalah mengurangi porsi makan serta memperbanyak konsumsi buah dan sayur. Ganti pula cemilan dengan buah dan tubuh pun mendapatkan nutrisi sehat.


diet sehat dan cepat, Diet Sehat, diet cepat, diet dengan melilea, diet,

Tips diet sehat dan cepat #4: Konsumsi Melilea Greenfield Organic

Sesuai dengan namanya, Melilea Greenfield Organic merupakan makanan organik yang berasal dari sumber alami yang benar-benar murni, tanpa pencemaran, dan tanpa rekayasa manusia. Tumbuh-tumbuhan organik berfungsi sebagai pembersih toksin (endapan racun dalam tubuh) yang sangat mengagumkan serta dapat menghilangkan lemak yang tidak diinginkan dalam tubuh. Hasilnya adalah pembersihan toksin secara menyeluruh dari seluruh tubuh.

diet sehat dan cepat, Diet Sehat, diet cepat, diet dengan melilea, diet,

Selain itu, tumbuh-tumbuhan organik juga dapat memberikan nutrisi lengkap kepada tubuh, mengaktifkan sel-sel tubuh, meningkatkan sistim regenerasi tubuh, serta menyeimbangkan sistim hormon. Bahkan, tumbuhan organik dapat meningkatkan fungsi organ dalam, sekaligus memelihara keseimbangan kesehatan. Fungsi-fungsi organ tubuh normal inilah yang akan mengaktifkan penyembuhan alami (penyembuhan dari dalam tubuh kita sendiri).

Tips diet sehat dan cepat #5: Ganti nasi putih dengan nasi merah
Diet sehat dan cepat akan mudah dicapai dengan cara mengganti asupan karbohidrat putih dengan karbohidrat kompleks yang terdapat pada beras merah. Karbohidrat pada nasi merah membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna oleh tubuh. Akibatnya, rasa kenyang menjadi lebih lama. Proses pencernaan pun membutuhkan banyak energi sehingga kalori menjadi berkurang. Selain nasi merah, kentang (rebus), kacang-kacangan, dan roti gandum termasuk makanan berkarbohidrat kompleks yang kaya akan serat.

diet sehat dan cepat, Diet Sehat, diet cepat, diet dengan melilea, diet,



Tips diet sehat dan cepat #6: Utamakan makanan rebusan dan hindari makanan gorengan

Makanan yang diolah melalui proses penggorengan sangat berpotensi menyimpan lemak trans yang bisa meningkatkan kolesterol dan menjadi penumpuk lemak pada tubuh. Oleh sebab itu, usahakan untuk mengonsumsi makanan yang diolah dengan cara rebus, panggang, pepes, kukus, atau sup.

Tips diet sehat dan cepat #7: Minum sebelum makan
Meminum air putih 5-10 menit sebelum makan dapat mengurangi rasa lapar dan mengurangi porsi makan. Memperbanyak minum air putih juga dapat membantu peningkatan metabolisme tubuh.

Tips diet sehat dan cepat #8: Hindari minuman bersoda
Sebisa mungkin hindarilah minuman bersoda. Mengapa? Karena di dalam sebotol kecil minuman bersoda terdapat 250 kalori yang semuanya berasal dari gula. Lagi pula tidak ada vitamin pada minuman bersoda tersebut. Mereka yang meminum minuman bersoda akan lebih berisiko terkena obesitas, diabetes, atau osteoporosis.

Tips diet sehat dan cepat #9: Hindari junk food
Saat ini, Junk food sudah menjadi trend. Salah satu penyebabnya menjadi pilihan adalah penyajian yang cepat. Sayangnya, makanan ini tidak baik untuk mereka yang melaksanakan program diet. Pada makanan cepat saji, kalorinya kebanyakan berasal dari lemak. Bahkan, dalam satu porsi makanan cepat saji sejenis junk food dapat memenuhi kebutuhan kalori tubuh dalam satu hari.


diet sehat dan cepat, Diet Sehat, diet cepat, diet dengan melilea, diet,

Tips diet sehat dan cepat #10: Tingkatkan porsi olahraga
Tips berikut merupakan tips yang tidak terkait dengan pola makan dalam diet sehat dan cepat. Namun, aktivitas ini sangat mendukung dan menunjang program diet. Jika telah memiliki jadwal olahraga rutin, tapi berat tubuh masih berlebih, tingkatkan dan tambahkan porsi olahraga. Jika belum memiliki jadwal rutin, segeralah mengatur jadwal untuk olahraga.

Nah, demikian Tips Diet Sehat dan Cepat. Saat melaksanakan program diet, lakukan dengan senang hati. Satu hal yang perlu diperhatikan, yakinlah bahwa diet dan aktivitas olahraga yang dilakukan bisa mewujudkan cita-cita untuk langsing. Semoga artikel yang diberikan Melilea Jakarta ini dapat bermanfaat ya. Selamat menjalankan diet sehat. (RA)

Tips Diet Sehat dan Cepat

CARA MENGKONSUMSI GREENFIELD ORGANIC

Cara Mengonsumsi Makanan Kesehatan Greenfield Organik Melilea
Sebaiknya dalam kondisi perut kosong; sebelum sarapan pagi, makan siang dan makan malam, kecuali bagi penderita sakit maag.
Daftar Buah dan Sayur-sayuran yang tidak mengandung kalori sehingga boleh dikonsumsi sebanyak-banyaknya, bagi yang diet:
1. Apel
2. Jamur Kuping
3. Lobak
4. Ketimun
  • Tuangkan jus/air madu/air putih yang dingin sebanyak 250 s/d 300 cc ke dalam gelas bertutup rapat (shaker atau gelas plastik yang bertutup rapat)
  • Masukkan 1 - 1 1/2 sendok takar MELILEA GREENFIELD ORGANIC ke dalam gelas yang sama, tutup rapat dan langsung kocok sebanyak 5-10 kali dan SEGERA minum atau dihabiskan (dalam waktu 30 detik)
  • 1/2 jam kemudian minum air putih sebanyak 250 - 300 cc, akan lebih baik apabila setiap hari minum air putih minimal 2 liter.
  • Sangat baik apabila MELILEA GREENFIELD ORGANIC dicampurkan dengan 1-3 sendok soya bean powder instant (kacang kedelai).
  • Tuangkan air dingin lalu masukkan soya bean terlebih dahulu, kemudian masukkan 1 - 1,5 sendok takar MELILEA GREENFIELD ORGANIC ke dalam minuman lalu kocok dan minum segera. JANGAN MENGGUNAKAN AIR/MINUMAN HANGAT ATAU PANAS !!
Bila soya bean (susu kacang kedelai) dikonsumsi tersendiri, bisa dengan jus/ air madu/ air putih dingin; Tetapi bila dengan jus/ air madu/ air putih yang HANGAT atau PANAS, soya bean diaduk tersendiri terlebih dahulu dengan sedikit air putih hingga tercampur rata barulah tambahkan jus/ air madu/ air putih yang hangat atau panas.
Bagi yang ingin MENURUNKAN BERAT BADAN ATAU DIET disarankan setiap kali mengonsumsi 1 - 1,5 sendok takar MELILEA GREENFIELD ORGANIC & 1 sendok soya bean dan hanya menggunakan jus tomat/jambu bangkok/lemon/jeruk nipis/buah-buahan yang tidak terlalu manis (hindari buah-buahan yang terlalu manis), konsumsi.
Untuk yang SERIUS MENURUNKAN BERAT BADAN atau DETOKS disarankan memakai cara di atas minimal 4-5 kali sehari dengan hanya mengonsumsi buah dan sayur, atau boleh mengonsumsi sebanyak 7-8 kali sehari dengan atau tanpa mengonsumsi buah dan sayur. Hasilnya memuaskan setelah 7 hari dan dilakukan ulang pada minggu ke 2 (dua) setiap bulan.

Thursday 21 March 2013

MELILEA BOTANICAL SKIN CARE

Mengembalikan Kulit Segar, Cerah, Halus dan Sehat
untuk Meraih Kecantikan Sejati”

melilea skincare
M
elilea Botanical Skin Care adalah hasil dari penemuan teknologi terkemuka yang menggunakan bahan-bahan sumber alam berkualitas tinggi dan pilihan. Setiap produk Melilea Botanical Skin Care telah melalui proses pengujian kemurnian alami, aman, tidak menimbulkan alergi. Penggunaan secara terus menerus akan memberikan hasil yang nyata, kulit menjadi halus, lentur, bercahaya dan sehat seperti yang selalu anda impikan.
Melilea Botanical Skin Care merupakan kebutuhan kecantikan yang sesungguhnya, setiap wanita selalu mencari jalan untuk menjadi awet muda, namun dengan pengaruh stress yang tinggi dan usia dapat membuat wanita kehilangan sinar dan kelenturan kulit, yang secara bertahap menyebabkan kerutan, kekeringan dan noda-noda penuaan.
Keadaan lingkungan seperti terkena sinar matahari secara terus menerus, pencemaran udara dan asap rokok, serta perawatan kulit terlalu berat dan tidak mencukupi dapat menyebabkan garis-garis halus menjadi semakin tampak pada wajah anda. Namun masalah tersebut dapat diatasi dengan menggunakan Melilea Botanical Skin Care.
Bila selama ini anda tidak memperhatikan perawatan kulit, inilah waktunya untuk memulai, terdapat jalan untuk memulihkan wajah anda agar kelihatan lebih muda, selain itu dengan langkah-langkah perawatan kulit yang tepat, kami juga menyarankan agar anda menjalankan gaya hidup sehat dengan menambah gizi yang tepat, waktu tidur yang cukup dan hindari kegiatan-kegiatan yang menimbulkan stress, hasilnya akan terlihat di wajah, anda akan lebih cantik dan awet muda.
Keistimewaan Melillea Botanical Skincare
Melilea Botanical skin care menawarkan perawatan kesehatan kulit yang menyeluruh, dengan rangkaian produk yang benar-benar memberikan nutrisi untuk kulit sehingga memperbaiki kondisi kulit. Kebanyakan kosmetik hanya memberikan efek kecantikan semu, hanya memberikan polesan untuk menutupi kekurangan kulit, tetapi Melilea Botanical Skin Care benar-benar memperbaiki kondisi kulit.
Oleh karena itu kaum pria pun bisa melakukan perawatan kulit dengan Melilea Botanical Skin Care karena bukan bersolek / dandan.
Melilea Botanical Skincare aman dan cocok untuk segala jenis kulit dan usia.
Anda tidak perlu lagi memakai kosmetik apapun untuk menutupi kekurangan yang ada pada wajah / kulit Anda.
Melilea Botanical Skin Care memberikan solusi untuk memulihkkan kulit Anda yang segar, cerah, halus dan sehat.
superbrand durability award
HERBAL CLEANSER – PEMBERSIH (Untuk Kulit Berminyak & Berjerawat)
Melilea Herbal Cleanser (kulit berminyak dan berjerawat), pembersih bebas minyak yang berasal dari sumber-sumber alami yang istimewa, yang mengandung lidah buaya, sari ginko biloba, sari bungan mawar, vitamin E dan sari tumbuh-tumbuhan alami lain yang dikenal bermanfaan bagi kulit. Dengan secara menyeluruh busa lembut akan membersihkan minyak, makeup wajah dan debu. Kulit akan terasa halus, lembut dan lembab secara alami.
Ukuran Harga
120 ml Rp. 275.000
Pemesanan Produk
Dapatkan harga murah / diskon !!
Rp. 275.000 –> Rp. 220.000
Dengan cara :
- Memiliki Kartu Melilea atau
- Mendaftar Distributor
Daftar harga semua produk
SOOTHING MILK CLEANSER – PEMBERSIH (Untuk Kulit Peka & Kering)
soothing cleanser
Melilea Soothing Milk Cleanser ( kulit peka dan kering ) Merupakan pembersih yang mengandung sari lidah buaya, minyak wijen, sari teh hijau, vitamin C & E dan sari tumbuhan obat-obatan. Berkhasiat untuk membersihkan debu dan makeup wajah, membersihkan dan melembutkan kulit.
Ukuran Harga
120 ml Rp. 275.000
Pemesanan Produk
Dapatkan harga murah / diskon !!
Rp. 275.000 –> Rp. 220.000
Dengan cara :
- Memiliki Kartu Melilea atau
- Mendaftar Distributor
Daftar harga semua produk
Cara Pakai Melilea Herbal Cleanser / Melilea Soothing Milk Cleanser : 
  • Basahi sedikit wajah degan air hangat / dingin.
  • Tuangkan Melilea Soothing Milk Cleanser pada jari tangan.
  • Letakkan pada 5 / 6 titik pada wajah yaitu bagian pipi kiri, pipi kanan, dahi, hidung, dagu dan bisa ditambah pada bagian leher.
  • Ratakan mulai dari bagian dagu dengan pijatan lembut memutar dari bawah ke atas 3 – 5 kali, hingga naik sampai pada ujung bawah telinga.
  • Kemudian untuk bagian lainnya ratakan dari bagian tengah ke samping (pipi, hidung, dahi). Untuk bagian leher diratakan dengan arah ke atas.
  • Bilas dengan membasuh wajah dengan air hangat atau spon lembut kemudian keringkan dengan handuk atau tissu wajah yang lembut.
cara-pakai-cleansercara-pakai-cleanser2 basuh-muka-dg-air
GENTLE EXFOLIANT – SCRUB (Scrub Kulit yang Lembut)
expoliant.jpg
Ukuran Harga
30 ml Rp. 152.000
Pemesanan Produk
Dapatkan harga murah / diskon !!
Rp. 152.000 –> Rp. 126.500
Dengan cara :
- Memiliki Kartu Melilea atau
- Mendaftar Distributor
Daftar harga semua produk
Melilea Gentle Exfoliant (scrub kulit yang lembut ). Mengandung campuran buah aprikot yang membantu menghilangkan komedo hitam dan putih dengan tindakan pembersihan sampai dengan lapisan dalam dan mengangkat sel kulit yang mati. Ramuan pembersih yang dapat menyerap pada kulit serta menyegarkan berasal dari tumbuh-tumbuhan, untuk menghilangkan kotoran dan mengangkat sel-sel kulit mati secara lembut serta mengurangi kulit yang kasar dan bersisik, sangat baik untuk membersihkan kulit dari noda dan meningkatkan pembentukan sel-sel baru.
Cara Pakai :

  • Ambil sedikit Gentle Exfoliant pada telapak tangan kemudian campurkan dengan milk cleanser.
  • Letakkan pada 5 / 6 titik pada wajah yaitu bagian pipi kiri, pipi kanan, dahi, hidung, dagu dan bisa ditambah pada bagian leher.
  • Ratakan mulai dari bagian dagu dengan pijatan memutar dari bawah ke atas 3 – 5 kali, hingga naik sampai pada ujung bawah telinga.
  • Kemudian untuk bagian lainnya ratakan dari bagian tengah ke samping (pipi, hidung, dahi). Untuk bagian leher diratakan dengan arah ke atas.
  • Untuk wajah yang banyak berjerawat, tidak dianjurkan untuk memakai scrub Gentle Exfoliant terlebih dahulu.
  • Sedangkan untuk yang sedikit berjerawat, hindari pijatan pada bagian yang berjerawat tersebut.
  • Apabila kulit terasa kering, tambahkan air dan terus ratakan dengan pijatan lembut.
  • Bilas dengan membasuh wajah dengan air hangat atau spon lembut kemudian keringkan dengan handuk atau tissu wajah yang lembut.
  • Pakai scrub Gentle Exfoliant ini minimal 2 kali satu minggu.
pH BALANCE TONER – PENYEGAR (Penyegar untuk Penyeimbang pH)
ph ballance toner
Ukuran Harga
120 ml Rp. 275.000
Pemesanan Produk
Dapatkan harga murah / diskon !!
Rp. 275.000 –> Rp. 220.000
Dengan cara :
- Memiliki Kartu Melilea atau
- Mendaftar Distributor
Daftar harga semua produk
Melilea pH Balance Toner (penyegar yang berfungsi sebagai penyeimbang pH) Merupakan penyegar bebas alkohol yang mengandung tanaman witch hazel, buah persik dan sari chamomile.menyegarkan dan melembutkan kulit sekaligus menyeimbangkan pH kulit setelah dibersihkan.
Cara Pakai :

  • cara-pakai-tonerSemprotkan ke wajah dengan jarak skitar 20 cm dari wajah sebanyak 3 kali, yaitu pipi kiri dan pipi kanan serta bagian tengah wajah (dengan mata tertutup, tetapi jika mengenai mata juga tidak pedih karena non alkohol). Kemudian usap merata pada wajah dan kemudian ditepuk-tepuk lambut hingga kering.
REVITALIZE CREAM – PELEMBAB (Krim yang Mengaktifkan Sel Kulit)
Ukuran Harga
30 ml Rp.  165.000
Pemesanan Produk
Dapatkan harga murah / diskon !!
Rp.  165.000 –> Rp.   137.500
Dengan cara :
- Memiliki Kartu Melilea atau
- Mendaftar Distributor
Daftar harga semua produk
Melilea Revitalizing Cream (cream yang dapat mengaktifkan sel-sel kulit baru) cream perawatan kulit istimewa yang diramu dari sari witch hazel, sari angelica, sari chamomile, sari ginko dan sumber alami lainnya, memberikan gizi, melembabkan dan meningkatkan pemulihan sel-sel sehingga kulit menjadi lembut bagaikan sutera. Cream ini juga mengandung ramuan istimewa pelindung matahari sehingga dapat juga digunakan untuk pelindung terhadap cahaya matahari yang sekaligus melembabkan kulit.
Cara Pakai :

  • Digunakan setelah memakai pH Balance Toner.
  • Ambil dengan ujung jari kemudian letakkan sedikit Revitalizing Cream pada 5 / 6 titik pada wajah yaitu bagian pipi kiri, pipi kanan, dahi, hidung, dagu dan bisa ditambah pada bagian leher.
  • cara-pakai-revitalizingRatakan mulai dari bagian dagu dengan pijatan memutar dari bawah ke atas 3 – 5 kali, hingga naik sampai pada ujung bawah telinga.
  • Kemudian untuk bagian lainnya ratakan dari bagian tengah ke samping (pipi, hidung, dahi). Untuk bagian leher diratakan dengan arah ke atas.
  • Untuk kulit yang sensitif (kulit yangkemerah-merahan jika terkena sinar matahari) tidak dianjurkan untuk memakai Revitalizing Cream dahulu, tetapi tunggu sampai kondisi kulit menjadi normal.
  • Pada waktu malam hari bisa digunakan untuk mengobati jerawat. Gunakan Revitalizing Cream ini agak tebal pada bagian yang berjerawat.
  • Revitalizing Cream bisa juga digunakan untuk mengobati luka bakar, tergores serta sariawan di mulut (aman bila termakan).
OXY INTENSIVE CREAM – PELEMBAB (Krim yang Menyerap Secara Keseluruhan)
oxy intensive cream
Ukuran Harga
30 gr Rp. 179.000
Pemesanan Produk
Dapatkan harga murah / diskon !!
Rp. 179.000 –> Rp. 143.000
Dengan cara :
- Memiliki Kartu Melilea atau
- Mendaftar Distributor
Daftar harga semua produk
Melilea Oxy Intensive Cream (cream oxidasi yang menyerap secara keseluruhan) Dirumuskan berdasarkan ilmu pengetahuan, memberikan air dan oksigen kepada sel kulit sebagai bagian dari fungsi-fungsi sel biasa. Oksigen bertindak sebagai kendaraan yang membawa zat-zat yang bermanfaat bagi kulit, seperti beta carotene, vitamin E acetate, ascorbyl palmitate, vitamin E tocoperol dan beta glucan yang membantu meningkatkan kekuatan penyerapan serta melembutkan kulit.
Cara Pakai :

  • Digunakan pada malam hari setelah pemakaian pH Balance Toner.
  • Untuk kulit yang sensitif bisa dipakai pada siang hari sebagai pelembab yang melindungi dari sinar matahari.
  • Oleskan Oxy Intensive Cream tipis-tipis secara berlapis-lapis dari dahi menuju ke dagu (hindari kontak dengan mata, bila terkena mata segera basuh dengan air yang banyak).
  • Diamkan 3 – 5 menit agar meresap. Jika ada sisa Oxy Intensive Cream pada wajah itu menunjukkan pemakaian terlalu banyak, segera ratakan kembali.
cara-pakai-cleansercara-pakai-cleanser2
INTENSIVE NOURISHER – NUTRISI (Pemberi Gizi yang Sempurna)
Ukuran Harga
15 ml Rp. 257.500
Pemesanan Produk
Dapatkan harga murah / diskon !!
Rp. 257.500 –> Rp. 214.500
Dengan cara :
- Memiliki Kartu Melilea atau
- Mendaftar Distributor
Daftar harga semua produk
Melilea Intensive Nourisher (pemberi gizi yang sempurna) dirumuskan secara khusus dari bahan alami terbaik, yang akan mencerahkan warna kulit dan air muka bagaikan porselin serta meremajakan kulit. Hasilnya kulit akan terlihat lebih muda, alami dan sehat. Selain itu cream ini dapat membantu pergantian sel-sel baru dan melindungi kulit dari sinar ultra violet dengan spf15 untuk mencegah sinar ultra violet. Cream ini cocok untuk semua jenis kulit.
Cara Pakai :

  • Digunakan pada pagi dan siang hari setelah menggunakan Revitalizing Cream.
  • Ambil sedikit (sebiji kacang hijau), letakkan pada punggung ibu jari kemudian cairkan / lumatkan dengan ujung jari tangan.
  • Letakkan sedikit Intensive Nourisher yang telah dilumatkan pada 5 / 6 titik pada wajah yaitu bagian pipi kiri, pipi kanan, dahi, hidung, dagu dan bisa ditambah pada bagian leher (dan jangan lupa juga pada kelopak mata).
  • Ratakan mulai dari bagian dagu dengan pijatan memutar dari bawah ke atas 3 – 5 kali, hingga naik sampai pada ujung bawah telinga.
  • Kemudian untuk bagian lainnya ratakan dari bagian tengah ke samping (pipi, hidung, dahi). Untuk bagian leher diratakan dengan arah ke atas.
  • Apabila pada malam hari akan menghadiri pertemuan / pesta, setelah pemakaian Oxy Intensive Cream dapat ditambahkan Intensive Nourisher ini dengan olesan 2 kali agar lebih tebal.
cara-pakai-cleansercara-pakai-cleanser2
Tabel Pemakaian
skincareschema.jpg
Perawatan lebih lanjut : Melilea Skin Transformer

Wednesday 20 March 2013

MELILEA GREENFIELD ORGANIC

Gaya hidup organik adalah kunci Hidup Sehat, Penyembuhan Alami dan Panjang Umur :


  1. Hidup harmoni dengan alam
  2. Banyak minum air putih
  3. Sinar matahari dan udara segar yang cukup
  4. Olahraga untuk kesehatan dan panjang umur
  5. Kontrol emosi dan tingkah laku yang baik untuk mengurangi tekanan
  6. Hindari rokok, minuman beralkohol dan obat-obatan terlarang
  7. Mengkonsumsi makanan organik yang tidak tercemar


Melilea Greenfield Organic merupakan Sayuran organik yang cocok untuk menjalankan Gaya Hidup Organik, karena Melilea Sayuran Organik ditanam dan diperlakukan secara hati-hati, mulai dari lokasi perkebunan yang berjarak 30 km dari pusat keramaian. Pertanian organik memerlukan tanah yang bebas dari pencemaran, sebelum bercocok tanam dibiarkan selama 2 -7 tahun untuk memastikan tanah terbebas dari pencemaran kimia atau alam sekitar. Penanaman tidak menggunakan pupuk buatan, pestisida, penyuntikan dengan obat perangsang atau bahan tambahan untuk merangsang pertumbuhan dan terbebas dari polusi udara. Tahapan-tahapan seperti menanam, menuai, memproses dan mengemas termasuk produksi, diawasi secara ketat untuk menghindari kontaminasi bahan kimia seperti pewarna, bahan pengawet dan penstabil serta zat tambahan lainnya. Semuanya itu menjadikan Greenfield Organic dianugerahkan penilaian 5 (lima) bintang (tertinggi) oleh Organic United Nation Friendship Association (OUNFA).


Melilea Greenfield Organic merupakan sayuran organic dalam bentuk bubuk (powder) warna hijau dan telah dipatenkan dengan merk Melilea Greenfield Organic. Dibuat tanpa bahan pengawet, perasa, pewarna, sehingga aman dikonsumsi bahkan untuk bayi usia 3 bulan ke atas..
GreenField Organic diproduksi oleh Greenfield USA Corporation dengan No.Register 00223706 di Department of Health Services, Food and Drug branch, State of Califonia. Di Indonesia sudah teregister di POM dgn No.Register ML 251204001578 dan telah mendapatkan Sertifikasi Halal.

Melilea Greenfield Organic
dikemas dalam botol plastik tebal ini mendapat predikat Superbrand di Malaysia, sebuah penghargaan atas kualitas dan kepercayaan masyarakat di negeri jiran. Sejak September 2006, sayur organik kemasan ini masuk ke Indonesia

Lazimnya, sayuran yang kita beli di pasar atau supermarket harus dicuci dan dimasak terlebih dulu sebelum dimakan. Namun, sebuah revolusi ilmu pengetahuan telah menciptakan sayur-sayuran dalam bentuk serbuk. Yang menarik, sayuran berbentuk bubuk ini membuat hidup semakin praktis karena tak perlu susah payah belanja di pasar dan memasak.

Dalam sebotol Melilea Greenfield Organic, terkandung lebih dari 20 macam sayuran dan buah-buahan: Butiran Emas (beras merah, gandum, jagung manis, barley), beta karoten (4 jenis wortel), seledri, selada air, lesitin, bayam, parsley, kubis (kubis Brussels, kubis daun, kubis kuning dan kubis merah), celeriac, kedelai, jahe, strawberry, dulse, pepaya, oatmeal, spirulina, rempah-rempah,dan jeruk.

Manfaat sayuran dan buah-buahan yang terkandung dalam sebotol Melilea Greenfield Organic ;

Butiran Emas ; Kaya akan serat yang merangsang peristalsis dan membantu dalam fungsi-fungsi pencernaan dan pembuangan. Biji-bijian ini memiliki daya serap kuat, bersifat mengenyangkan sehingga membantu dalam proses penurunan berat badan dan membakar lemak dalam tubuh, mengandung anti kanker dan anti oksida.

Beta Karoten ; mengandung vitamin A, mencegah kanker dan kerusakan akibat pengoksidasian sel-sel, memperpaiki penglihatan, melegakan sembelit, membantu menyembuhkan diare dan memperkuat metabolisme tubuh dan sistem kekebalan tubuh.

Seledri ; mengurangi rasa sakit, meningkatkan nafsu makan, meningkatkan fungsi pencernaan dan metabolisme tubuh, mencegah penyakit jantung, mengembangkan otot licin pembuluh darah untuk mengurangi tekanan darah dan penyakit Alzheimer (Parkinson).

Selada Air ; berkhasiat dan merendahkan resiko pengidap kanker paru-paru, mengikat asap tembakau yang memasuki paru-paru, sekaligus menghalangi peningkatan nikotin didalam tubuh.

Lesitin ; merangsang kelenjar-kelenjar dari sel tubuh, mengatur keseimbangan hormon, mempunyai efek pengemulsian lemak, membantu penyerapan vitamin A, D, E & K. berkhasiat menjegah penuaan kulit, melindungi kulit dari kekasaran dan menghilangkan n
oda-nodanya, mencegah pengerasan pembuluh darah dan melindungi sel-sel otak sehingga meningkatkan daya ingat.

Bayam ; kaya akan nutrisi yang dapat mengatasi kekurangan darah, besi, kalsium, kalium, magnesium, asam folik, riboflavin (vitamain B2), melancarkan aliran darah, mengaktifkan pembuluh darah, menambah vitamin A, C dan selenium yang berkhasiat mencegah sel-sel dari kanker.

Parsley ; kaya akan mineral, termasuk kalsium, fosforus besi, vitamin A, B1, B2 dan selulos, membantu sistem arteriosclerosis (penyempitan pembuluh nadi) pencernaan dan metabolisme dalam tubuh.

Kubis ; sayuran ini kaya akan karotin, kerotina, vitamin P, B, C dan nutrisi anti kanker seperti indoles dan selenium, juga dapat menghilangkan racun, membunuh bakteri, menghentikan pendarahan dan melegakan sembelit.

Celeriac ; bermanfaat dalam detoksifikasi dan menguatkan otak, mencegah dan mengatasi arteriosclerosis (penyempitan pembuluh nadi), apoplexy cerebrum (penyakit ayan), mengatasi alveolus ichorrhea (paru-paru), serta membantu penyakit mata, mengandung bahan oxyacetylene’s yang berkhasit mencegah pertumbuhan tumor

Kacang Kedelai ; kaya akan protein yang berkhasiat untuk menjaga kesehatan dan vitalitas, membantu menyeimbangkan ph tubuh, mengatur kelembaban, menghasilka
n anti bodi, mengencerkan pembekuan darah, dan memperlancar ASI.
Jahe ; dapat meringankan gejala-gejala influenza, melegakan peradangan kulit dan masalah pencernaan.

Strawberi : Seorang ahli Herbal dari Swedia telah membuktikan bahwa strawberi dapat menyembuhkan penyakit persendian/encok, sedangkan Ilmuan Amerika telah menemukan bahwa strawberi merupakan salah satu nutrisi terbaik dalam mengurangi resiko penyakit kanker.

Dulse ; mencegah tekanan darah tinggi, kencing manis, penyakit syaraf dan kanker usus besar dan juga memelihara kesehatan gigi, kecantikan rambut dan kulit.

Pepaya ; membantu melancarkan pencernaan, menyerap protein asli, dan meningkatkan fungsi fisiologi, mengandung enzim untuk mengurangi asam amino.

Gandum ; membantu menurunkan kadar kolesterol, mencegah penyakit jantung, dan tekanan darah tinggi, mengandung vitamin B dan mineral, membantu menyembuhkan wasir, sembelit dan memperlambat proses penuaan, melembutkan dan melicinkan kulit.

Spirulina ; sejenis tumbuhan mikroskopik yang kaya dengan kombinasi nutrisi lengkap yang
diperlukan oleh tubuh manusia. Spirulina banyak mengandung protein, vitamin, klorofil, beta karoten dan mineral lain yang diperlukan untuk asupan harian. Pemakaian jangka panjang dapat meningkatkan potensi energi dan ketahanan tubuh, memperbaiki keseimbangan hormonal, menetralkan kadar pH tubuh dan mencegah berbagai penyakit.

Rempah-Rempah ; banyak mengandung serat dan mineral-mineral minor, membantu membersihkan usus besar dan proses detoksifikasi.

Jeruk ; menguatkan organ hati, kaya vitamin P yang dapat mencegah penyakit kanker, asma dan bronchitis, mencegah tumbuhnya infeksi serta meningkatkan antibody tubuh.

Melilea Greenfield Organic Cocok Untuk :
  1. Mereka yang sadar bahwa produk makanan yang menggunakan pestisida dan pupuk kimia membahayakan kesehatan.
  2. Mereka yang punya penyakit sembelit dan wasir
  3. Mereka yang terlalu gemuk dan ingin melangsingkan badan.
  4. Mereka yang lemah lesu dan ingin menambah berat badan.
  5. Wanita yang mengalami nyeri dan haidnya tidak teratur.
  6. Wanita yang telah putus haid / menopause
  7. Mereka yang memiliki tekanan darah tinggi dan tekanan darah rendah.
  8. Mereka yang memiliki kolesterol tinggi.
  9. Mereka yang mengidap penyakit ginjal.
  10. Penderita hepatitis dan gagal fungsi hati.
  11. Mereka yang usus besarnya tidak berfungsi normal.
  12. Mereka yang mengalami pengerasan pembuluh darah.
  13. Mereka Pengidap penyakit kencing manis, nyeri tulang/sendi, tumor, kanker, varises, epilepsy, impoten, penyakit kulit (flex, jerawat, kurap, kudis)
  14. Mereka yang ingin tetap cantik jelita.
  15. Mereka yang sadar akan detoksifikasi (buang toksin) dan menjaga kesehatan yang baik.
  16. Mereka yang ingin memperbaiki kondisi tubuh, tetapi enggan minum obat dan menjalani operasi.
  17. Mereka yang sadar bahwa makanan organic penting untuk kesehatan
Cara Kerja Melilea Greenfield Organic

Bagaimana cara kerja Melilea Greenfield Organic? Sayuran yang mengandung lebih dari 20 jenis tanaman ini akan mengental seperti gel saat berada dalam usus. Saat itulah ia menempel didinding usus dan menarik racun (toksin) yang menempel dan mengendap menjadi kerak. Tak hanya toksin yang ditarik, melainkan juga lemak dan kolestrol yang mengotori usus, lalu membuangnya dalam bentuk tinja. Jangan kaget, saat ke belakang, Anda akan mengeluarkan tinja yang panjang tanpa putus, seperti lengket satu sama lain, dan ringan di atas air. Itulah pertanda bahwa toksin dan endapan lemak dalam usus dan lambung telah dibersihkan dalam waktu 4-6 hari. Kotoran dinding usus yg sudah menebal dan mengeras beberapa tahun (selama hidup) akan keluar bersamaan pada saat BAB. Setelah itu anda akan merasakan tubuh yang ringan dan segar. Dalam hitungan belasan hari saja, penyakit yang bertahun-tahun merisaukan Anda akan sirna. Bahkan, kulit Anda akan menjadi lebih halus, cerah, dan sehat, sehingga anda terlihat lebih muda 10 (sepuluh) tahun.

Monday 18 March 2013

Jangan anggap remeh HIPERTENSI !

Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan gangguan pada sistem peredaran darah yang dapat menyebabkan kenaikan tekanan darah di atas nilai normal, yaitu melebihi 140 / 90 mmHg. Menurut WHO (1999) batas tekanan darah seseorang dikategorikan normal adalah bila tekanan sistol > 140 mmHg dan tekanan diastole > 90 mmHg.
Sekitar 75% penderita penyakit diabetes selalu disertai dengan hipertensi. Kombinasi kedua penyakit tersebut meningkatkan resiko terjadinya kerusakan pada mata, ginjal, dan penyakit jantung hingga stroke.
Klasifikasi tekanan darah pada orang dewasa
Kategori
Tekanan darah sistolik
Tekanan darah diastolik
Normal
<120 mmHg
<80 mmHg
Pre-hipertensi
120-139 mmHg
80-89 mmHg
Hipertensi stadium 1
140-159 mmHg
90-99 mmHg
Hipertensi stadium 2
>160 mmHg
>100 mmHg
Penyebab Hipertensi
Penyebab Hipertensi berdasarkan penyebabnya dapat dibedakan menjadi 2 golongan besar yaitu :
  • Hipertensi essensial ( hipertensi primer ) yaitu hipertensi yang tidak diketahui penyebabnya. Biasanya didapat dari factor keturunan, usia, jenis kelamin, dan gaya hidup.
  • Hipertensi sekunder yaitu hipertensi yang di sebabkan oleh penyakit lain.

Apa saja gejala hipertensi?

Bahaya Hipertensi Bila Tidak Segera DitanganiGejala awal yang mungkin timbul pada penderita hipertensi:
  • Sakit kepala
  • Perdarahan dari hidung
  • Pusing
  • Wajah kemerahan
  • Kelelahan
Sedangkan untuk gejala yang timbul dari hipertensi berat atau menahun biasanya meliputi:
  • Sakit kepala,
  • Kelelahan,
  • Mual muntah,
  • Sesak napas,
  • Gelisah,
  • Pandangan menjadi kabur jika terjadi kerusakan pada otak, mata, jantung dan ginjal,
  • Penurunan kesadaran dan koma karena terjadi pembengkakan otak.

Cara menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi?

Untuk menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi membutuhkan perubahan gaya hidup, seperti:
  • Pertahankan berat badan ideal, bila berlebih lakukan diet sehat untuk menurunkan berat badan
  • Mengonsumsi makanan yang sehat seperti sayuran dan buah-buahan yang segar
  • Menghindari fast food
  • Diet rendah sodium atau garam
  • Melakukan aktifitas fisik secara teratur
  • Tidak minum alkohol dan berhenti merokok.
Pola makan yang kaya akan serat, buah, sayur, dan biji-bijian serta mengurangi asupan lemak jenuh terbukti ampuh menurunkan hipertensi. Jika hipertensi tidak segera ditangani bisa berbahaya, efeknya akan menyerang organ vital anda seperti:
  • Jantung bertambah besar
  • Aliran darah terganggu yang bisa mengakibatkan serangan jantung, gagal ginjal
  • Jika ke otak bisa menyebabkan stroke, pembuluh darah tersumbat atau pecah
  • Gangguan pembuluh darah mata yang bisa mengakibatkan kebutaan

Tentang Makanan Organik ...

Sebagian kita mungkin masih asing dengan jenis pola makanan yang satu ini. Ada beberapa keuntungan yang bisa diperoleh bila kita mengkonsumsinya. Sesungguhnya Allah telah menciptakan tumbuhan dan hewan untuk diambil manfaatnya oleh manusia. Manfaat yang langsung kita rasakan ialah sebagai sumber bahan makanan. Tanpa tumbuhan dan hewan, niscaya manusia tak akan mampu bertahan hidup lebih lama karena kekurangan nutrisi.

Makanan organik menjadi trend baru dalam pola hidup sehat masyarakat. Hal ini dipicu oleh meningkatnya kesadaran masyarakat untuk mendapatkan bahan makanan yang sehat dan aman. Seperti halnya makanan pada umumnya, makanan organik berasal dari organisme hidup, baik hewan maupun tumbuhan. Akan tetapi, saat ini istilah organik digunakan secara terbatas untuk produk-produk tanaman yang tidak atau hanya sedikit menggunakan pestisida dan pupuk buatan. Contoh residu kimia pada tumbuhan berupa pupuk, obat semprot untuk membunuh hama. Pada hewan ternak, daging kemungkinan tercemar dengan residu obat–obatan untuk memacu kenaikan bobot.

Menurut organisasi EPA (Environmental Protection Agency) menganggap 60% dari semua herbisida atau pembasmi gulma, 90% dari semua fungisida atau pembasmi jamur, 30% dari semua insektisida atau pembasmi serangga, merupakan penyebab kanker yang potensial. Selain terhindar dari bahan kimia residu pestisida, konsumen bisa mendapatkan seluruh manfaat nutrisi sayuran atau buah organik karena hampir seluruh bagian sayur dan buah tersebut bisa dimakan.
Hampir setiap jenis buah dan sayuran diyakini memberikan manfaat kesehatan bagi manusia. Misalnya, buah alpukat bermanfaat untuk menjaga pertumbuhan dan kesehatan sel. Bawang putih dapat berfungsi sebagai antikolesterol dan mencegah penuaan dini. Sedangkan bawang merah bisa membantu pencegahan kanker perut. Sayuran hijau seperti bayam, baik untuk kesehatan otak dan kesehatan penglihatan. Buah tomat dipercaya bermanfaat bagi pencegahan kanker usus, perut dan payudara. Selain berdampak positif bagi kesehatan, secara umum rutin mengkonsumsi makanan organik akan membantu metabolisme tubuh agar berjalan dengan baik.

Sebagai contoh, berfungsi dalam membersihkan darah, membuang racun yang menumpuk dalam sel, membantu regenerasi sel-sel baru, menjaga keseimbangan kadar asam basa tanpa obat-obatan, vitamin atau pun suplemen tambahan. Di samping itu, makanan organik juga memiliki beberapa kelebihan. Makanan ini mengandung nilai gizi yang lebih baik. Bila dibandingkan dengan sumber makanan lain, kandungan vitamin C, mineral, serta phytonutrients (bahan dalam tanaman yang dapat melawan kanker) dalam makanan organik lebih tinggi.

Penggunaan pupuk buatan, perangsang tumbuhan dan jangka waktu yang panjang antara waktu panen dengan waktu konsumsi menyebabkan penurunan unsur vitamin dan mineral dalam makanan. Jika disimpan dalam waktu lama, makanan organik lebih tahan lama hingga tidak mudah basi. Dalam proses penanaman dan pemeliharaan tanaman organik, penggunaan pestisida dan bahan kimia dikurangi bahkan dihindari sehingga dapat menghemat proses produksi dan mengurangi tingkat kerusakan lingkungan.

Bahan makanan organik yang beredar di pasaran harus disertakan sertifikat organik berarti bahwa produk yang dimaksud dibudidayakan dengan kondisi yang distandarisasi, diawasi oleh badan pemerintah atau organisasi independen. Sertifikat yang didalamnya termasuk pengawasan area budidaya, fasilitas selama proses pengolahan, pencatatan dokumen yang terperinci, tes air dan tanah secara berkala. Semua proses untuk memastikan bahwa petani yang menanganinya telah mempunyai keahlian yang telah ditetapkan.

Di balik semua manfaat makanan organik di atas, ada satu hal yang mungkin membuat orang berpikir dua kali untuk mengkonsumsinya. Apalagi kalau bukan soal harganya yang jauh le­bih tinggi daripada bahan makanan pada umumnya. Jika Anda ingin mulai mengkonsumsi tanaman organik tapi enggan melihat harganya yang selangit, Anda juga bisa bertanam sayuran/buah organik sendiri di rumah, misalnya di halaman atau di pot-pot. Gunakan pupuk kandang atau pupuk organik untuk memeliharanya. Jika ingin makan daging ayam, pilihlah ayam kampung karena biasanya ayam kampung bebas dari obat-obatan. 

Tips Mengkonsumsi Makanan Organik
• Pilihlah sayuran, buah-buahan atau daging yang segar, bukan hasil pengawetan
• Untuk memastikan bahwa bahan tersebut merupakan makanan organic, kalau perlu periksalah label yang jelas dan resmi
• Sebelum dikonsumsi atau dimasak, cucilah sayur atau buah organik dengan air yang mengalir beberapa kali agar terhindar dari telur ulat
• Rebuslah sayuran dengan suhu panas yang cukup. Suhu yang tinggi yang dapat mematikan telur atau bakteri yang menempel

Bahaya Obesitas terhadap Otak.

Kelebihan berat badan bukan cuma mempengaruhi lebar pinggang, tetapi juga kesehatan otak. Beberapa kasus obesitas memang berbahaya bagi otak, demikian menurut studi terbaru. Simak penjelasan mengenai pengaruh obesitas terhadap otak selengkapnya seperti yang dilansir dari My Health News Daily (06/08) berikut ini.
Obesitas dan kecanduan makanMenurut sebuah penelitian, obesitas secara otomatis mengubah pola makan seseorang. Anda akan semakin kecanduan makan jika berat badan bertambah. Hal ini dikarenakan otak butuh dipuaskan dengan makanan manis dan berlemak.
Obesitas dan sistem imunStudi yang dilaporkan dalam pertemuan American Academy of Child and Adolescent Psychiatry menemukan hubungan obesitas dan sistem imun. Awalnya, obesitas mengubah kinerja sistem imun sehingga meningkatkan risiko inflamasi. Inflamasi tersebut kemudian mempengaruhi otak dan menghancurkan beberapa bagian di sana. Akibatnya, suasana hati mudah berubah dan membuat seseorang susah menghentikan kebiasaan makan berlebih.
Obesitas dan demensiaSehubungan dengan inflamasi akibat obesitas, ternyata keadaan itu membuat tubuh dan pikiran menjadi mudah stres. Selain itu, lemak di perut pun membuat ukuran otak mengecil. Sehingga risiko demensia meningkat pada penderita obesitas.
Obesitas dan diet yoyoPernah dengar diet yoyo? Diet yoyo disebut juga dengan diet yang berputar, karena seseorang mengalami penurunan dan peningkatan berat badan secara berkelanjutan. Diet yoyo ini bisa membuat berat badan semakin cepat bertambah. Perputaran itu pun mempengaruhi otak dan membuat seseorang cepat stres.
Obesitas dan ingatanStudi dalam Journal of the American Geriatric Society menyebutkan obesitas mampu merusak memori seseorang. Hal ini dikarenakan ada hormon yang diproduksi dari lemak yang menyebabkan inflamasi. Inflamasi tersebut lantas mempengaruhi bagian kognitif seseorang yang berujung pada hilang ingatan.
Nah, demikian berbagai bahaya obesitas terhadap otak. Kalau Anda tidak ingin mengalaminya, sebaiknya jaga berat badan agar tetap ideal!

Puasa = Detoksifikasi Alami

Puasa Sebagai Proses Detoksifikasi Alami


Detoksifikasi adalah proses pengeluaran racun atau zat-zat yang bersifat racun dari dalam tubuh. Puasa merupakan salah satu metode efektif detoksifikasi, pembersihan dan detoksifikasi meningkatkan proses alami pengeluaran racun dari dalam tubuh kita.
Secara alami makanan mengandung racun pada kadar tertentu, yang pada dasarnya merupakan ikatan-ikatan kimia yang tidak bermanfaat bagi tubuh. Puasa menghentikan suplai makanan yang bersifat racun.
Puasa selama 30 hari, sekitar 90 % racun-racun dalam tubuh akan terkuras keluar. Proses detoksifikasi berlangsung efektif jika pada saat berbuaka kita tidak "balas dendam" melampiaskan rasa lapar dengan menyantap berbagai makanan langsung dengan jumlah besar.
Sangat dianjurkan berbuka secara bertahap dan tetap menjaga asupan cairan serta makan banyak buah dan sayuran. Konsumsi Natural Chlorophyllin secara rutin akan sangat membantu proses detoksifikasi puasa.
Puasa membantu mengendalikan berbagai jenis penyakit, misalnya diabetes, darah tinggi, kolesterol tinggi, maag, dan lain-lain. Puasa mengistirahatkan saluran cerna, enzim-enzim serta hormon yang bekerja secara terus-menerus.
Selain itu puasa memberikan kesempatan istirahat bagi kerja organ-organ tubuh sehingga menimbulkan efek rangsangan terhadap seluruh sel, jaringan dan organ tubuh. Efek rangsangan ini menghasilkan, memulihkan dan meningkatkan fungsi-fungsi organ sesuai dengan fungsi fisiologisnya. (Dari berbagai sumber)

Sunday 17 March 2013

Toksin dalam tubuh ? NO !!

Bahaya Toksin dalam tubuh

Bahaya Toksin

Kotoran Tersumbat / Toksin :
Toksin dalam Usus

Toksin dalam Usus

Suatu penyelidikan yang dilakukan oleh beberapa pakar Jepang mengatakan bahwa berat kotoran yang tersumbat di dalam tubuh seseorang rata-rata beratnya 2 hingga 4 kg. Kotoran tersumbat adalah sisa makanan yang tertinggal dalam usus kita, dan itu akan menempel pada dinding usus dan diserap oleh lapisan mukosa lalu menuju ke hati dan berakibat :

1. Kesulitan proses pembuangan racun

2. Terhambatnya proses metabolisme

3. Keracunan dalam tubuh

Bahaya Toksin

Sel-sel tubuh kita tertekan dalam kondisi yang penuh toksin, jenis toksin :

A. Eksotoksin (Toksin dari Luar)

1. Toksin dari Makanan

* Makanan yang dimasak di bawah suhu tinggi

* Makanan yang dipanggang mengandung bahan Karsinogen (Arcrylamide)

* Sisa racun kimia dan serangga yang tertinggal pada sayuran dan buah-buahan

(Racun serangga DDT boleh mengakibatkan Kanser)

* Kandungan hormone beta-agonist dan antibiotic dalam daging

(Anak-anak yang makan burger = antibiotic + hormone + beta-agonist)

* Makanan terproses : pewarna, pewangi, kandungan gula tinggi, kandungan lemak tinggi, pengawet, bahan tambahan



2. Toksin dari Minuman

* Bahan buangan kimia

* Logam berat

* Mikroorganisma



3. Toksin dari Udara

* Dioxin

* Radioaktif

* Sinaran Ultra Ungu

* Radikal Bebas



4. Toksin dalam kehidupan sehari-hari

* Bahan Pewarna

* Bahan Kosmetik

* Bahan Pemutih

* Petrol (asap kendaraan)



B. Endotoksin (Toksin dari Dalam)

1. Toksin dari Gangguan Emosi

2. Toksin Bahan Buangan Metabolisme

3. Kotoran yang tersumbat Dalam Usus



Sel-Sel tubuh yang tertekan dalam kondisi yang penuh toksin, dikarenakan :

a. Makanan yang salah

b. Gaya hidup yang tidak sehat

c. Pencemaran alam sekitar

d. Gangguan emosi dan tekanan

Salah satu cara yang sudah terbukti cepat dalam mengeluarkan toksin dari dalam tubuh adalah dengan mengkonsumsi makanan organik

yaitu GFO adalah makanan organik Bintang 5 yang sangat direkomendasikan untuk di konsumsi oleh siapapun terutama bagi anda yang ingin mempunyai pola makan dan hidup sehat, ingin tetap terlihat muda, cantik alami, dan terbebas dari berbagai penyakit mematikan

Tidak ada kata terlambat untuk mengeluarkan toksin, Jika anda ingin tetap sehat tanpa obat, segera lakukan sekarang, konsumsi produk Melilea




Source : http://forum.detik.com/bahaya-toksin-dalam-tubuh-t116043.html?s=17d52727e51ce3f2138f87e4c4613d5d&amp;